area bisnis

Area Pusat Bisnis Jakarta Makin Cantik

SBI terus berkomitmen untuk mendukung pemerintah dalam meningkatkan kualitas fasilitas umum dengan menggunakan solusi ramah lingkungan yang berkelanjutan, atau yang kita kenal dengan istilah solusi hijau. 

Salah satu proyek solusi hijau terbaru yang dikerjakan perusahaan adalah pembangunan saluran dan trotoar di area pusat bisnis Jakarta Selatan.

SBI kembali dipercaya oleh Dinas Bina Marga DKI Jakarta untuk membangun fasilitas umum ibu kota, yaitu saluran dan trotoar di Jalan H.R. Rasuna Said (depan Gedung Setiabudi One sampai Taman Bakrie) dengan menggunakan salah satu solusi ramah lingkungan kita, DekoCrete. Volume pekerjaan yang dimulai sejak akhir Mei 2024 dan diperkirakan selesai pada 22 November 2024 ini adalah sebanyak 680 m².

Tidak hanya menggunakan DekoCrete, proyek ini juga menggunakan batu alam andesit dengan volume 1.727 m². Kombinasi keduanya membuat sisi barat Jalan H.R. Rasuna Said, Jakarta Selatan, makin indah dipandang dan ramah lingkungan karena DekoCrete menggunakan material semen dan beton non-OPC, yaitu semen hidraulis PwrPro.

Proyek ini sesuai dengan instruksi Menteri PUPR tentang penggunaan semen non-OPC pada pekerjaan konstruksi di Kementerian PUPR. Saat ini, proyek pembangunan trotoar dan saluran ini tengah memasuki tahap penyelesaian akhir, dan kualitas yang dihasilkan terbukti memenuhi spesifikasi yang disyaratkan.

Apa itu DekoCrete?


DekoCrete adalah solusi pekerasan dekoratif untuk aplikasi dalam dan luar ruang sesuai dengan desain yang diinginkan oleh arsitek. Keunggulan serta variasi DekoCrete meliputi kemampuan untuk menyerupai batu alam, memberikan exposure pada agregat, memiliki kombinasi warna yang tidak licin, serta dilengkapi PolishCrete untuk permukaan yang halus dan mengilap.

“Untuk membuktikan kualitas material semen dan beton ramah lingkungan, sekaligus memantapkan pandangan para pemangku kepentingan terhadap produk-produk hijau, kita harus memastikan kualitas solusi hijau ini tetap terjaga, bahkan lebih baik dari sebelumnya.”
Arief Sutanto, ACM Concrete Technology & QA-QC Manager

“Meningkatnya komitmen pemerintah dalam pemakaian semen non-OPC menjadi peluang kita untuk mendorong penggunaan solusi-solusi hijau kita dan mewujudkan #MasaDepanYangKitaMau.”
Yogo Prihatono, COP Project Executor